No image available for this title

SKRIPSI PAI

Pembelajaran Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Pada Madrasah Inklusif Di MI Ma’arif Kemangguan Kecamatan Alian Kabupaten Kebumen



Pembelajaran untuk Anak Berkebutuhan Khusus (student with special needs) membutuhkan suatu strategi tersendiri sesuai dengan kebutuhan masing–masing. Pembelajaran terhadap peserta didik berkebutuhan khusus yang di persiapkan oleh guru di madrasah, ditujukan agar peserta didik mampu berinteraksi terhadap lingkungan sosial. Pembelajaran tersebut disusun secara
khusus melalui penggalian kemampuan diri peserta didik yang didasarkan pada kurikulum berbasis kompetensi. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) pada madrasah inklusif di Mi Maarif Kemangguan Kecamatan Alian Kabupaten Kebumen (2) Apa saja faktor pendukung dan faktor penghambat dalam proses pembelajaran Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) pada madrasah inklusif di Mi Maarif Kemangguan Kecamatan Alian Kabupaten Kebumen. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif yang mengambil lokasi di MI Ma’arif Kemangguan
Kecamatan Alian Kabupaten Kebumen. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi, dokumentasi, dan wawancara. Analisis data dilakukan dengan memberikan makna terhadap data yang berhasil dikumpulkan. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Pemebelajaran Bagi Anak Berkebutuhan Khusus Pada Madrasah Inklusif Di MI Ma’arif Kemangguan Kecamatan Alian Kabupaten Kebumen dengan menyatukan peserta didik normal dengan peserta didik berkebutuhan khusus (kelas penuh)di bawah pengawasan
guru kelas atau guru mata pelajaran dan guru pendamping khusus. (2) Faktor pendukung pembelajaran adalah sarana dan prasarana yang cukup memadai, adanya dukungan dari Direktorat PLB , guru membuat program khusus, orang tua/wali peserta didik ABK membawa guru pendamping khusus sendiri, dan memperoleh bantuan dana dari berbagai pihak. Faktor penghambat proses
pembelajarannya yaitu adanya wabah covid-19 sehingga menjadi semua proses pembelajarannya di lakukan secara online dan juga secara gurling (guru keliling) ke setiap rumah siswa.


Ketersediaan

3704.Sb.PAPAI 3704 LES p 2020Perpustakaan IAINU KebumenTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
PAI 3704 LES p 2020
Penerbit IAINU Kebumen : kebumen.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
PAI 3704 LES p 2020
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this